Masohi - Untuk menyongsong Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI ke 78 Tahun 2023, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Masohi menggelar aksi donor darah, Rabu (02/08). Aksi kemanusiaan yang dilakukan ini adalah merupakan bentuk kepedulian rutmas kepada seluruh masyarakat yang membutuhkan darah.
Kepala Rutan Masohi, Yusuf Mukharom menjelaskan bahwa aksi peduli kemanusiaan donor darah adalah agenda tahunan yang sudah dilakukan setiap satu tahun sekali menyambut hari ulang tahun Kemenkumham atau yang biasa disebut dengan HDKD. “Ini adalah agenda rutin setiap tahunnya kami lakukan di Rutan Masohi. Alhamdulillah, ada sekitar 15 (lima belas) orang pegawai saya yang ikut ambil bagian dalam kegiatan donor darah. Saya sangat mengapresiasi keterlibatan pegawai yang sudah berpartisipasi mendonorkan darahnya, ” ucap Yusuf.
Kegiatan donor darah yang berlangsung di Klinik Pratama Sikaturam Rutan Masohi bekerjasama dengan Laboratorium RSUD Masohi. Kegiatan ini berlangsung dengan penuh antuasiasme yang tinggi dari pegawai Rutan Masohi dan dari aksi ini juga membawa dampak kemanusiaan bukan bagi diri mereka sendiri tapi juga bagi sesama manusia terutama bagi orang-orang yang membutuhkan dan sebagai penerima donor. “Perlu kita semua ingat ini, dengan mendonorkan darah kita, berarti kita sebagai insan yang beriman kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, sudah melakukan suatu kegiatan ibadah yakni dengan mensedekahkan darah kita masing-masing. Bukan sajha untuk aksi kemanusiaan, akan tetapi dengan mendonorkan darah kita, akan sangat besar memberikan dampak posisit bagi tubuh kita, ” tutur Yusuf.
Baca juga:
BPOM Setujui EUA Pertama Vaksin Covid-19
|
Senada disampaikan dr. Katelya Br. Tarigan, mengatakan kalau aksi donor darah rutan masohi ini masuk sebagai rangkaian kegiatan semaraknya menuju HDKD ke 78, aksi donor darah yang dilakukan adalah perwujudan kita sebagai insan pengayoman yang peduli terhadap sesama, karena seperti yang diungkapkan kepala Rutmas, setetes darah kita semua sangat berarti bagi yang membutuhkan.
“Darah adalah nyawa kita. Ketika kita memberikan darah kita untuk yang membutuhkan berarti kita sudah menyelamatkan satu nyawa dari kematian. Terima kasih sekali kami dari tim medis sampaikan kepada baak/ibu petugas yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan aksi donor darah. Semoga Bapak/Ibu semua diberikan keberkahan dan selalu dalam lindungan Tuhan yang maha Esa, ” ungkap penanggungjawab Klinik Pratama Sikaturam Rutan Masohi.
Dijelaskannya, sebelum diambil darahnya, Bapak/Ibu pendonor terlebih dahulu mengisi formulir dilanjutkan dengan pemeriksaan tekanan darah, golongan darah dan berat badan. Seteleh memenuhi syarat, selanjutnya dilakukan pendonoran. Selain itu juga, dikatakannya, orang yang mendonorkan darahnya sangat besar manfaat bagi mereka antara lain adalah untuk mempercepat regenerasi darah, melancarkan aliran darah, mencegah lemak-lemak tertimbun di dinding pembuluh darah sehingga dapat mengurangi risiko penyakit jantung koroner. “Setelah selesai donor darah, pendonor kemudian kami berikan suplemen berupa obat penambah darah yakni sangobion, susu beruang, pop mie dan lain – lain, ” tutup dr. Katelya.
Baca juga:
Kisah dr. Sophia Berjuang Melawan Corona
|